Polri  

Sosok Mayat Yang Ditemukan di Sungai Kalpataru , Ternyata Warga Desa Balai Kembang, Sat Reskrim Polres Lutim Lakukan Penyelidikan

banner 120x600

Lutim,terusberkarya.com – Mayat pria yang ditemukan warga di Sungai Desa Kalpataru, Kecamatan Tomoni, pada Sabtu (18/1/2025) kemarin, telah diidentifikasi oleh pihak kepolisian. Korban diketahui bernama Rizal (26), seorang warga Desa Balai Kembang, Kecamatan Mangkutana.

Kapolres Luwu Timur melalui Kasubsi Humas Bripka A. Muh. Taufik menyampaikan bahwa saat ini pihaknya tengah melakukan penyelidikan untuk mengungkap penyebab kematian Rizal.

“Penyidik gabungan Polsek Mangkutana dan Sat Reskrim Polres Luwu Timur sedang bekerja keras untuk mengungkap kasus ini. Saksi-saksi yang diketahui terakhir bersama Rizal akan dimintai keterangannya,” ungkap Bripka Taufik kepada media, Minggu (19/1/2025).

Lebih lanjut, Taufik menjelaskan bahwa jenazah Rizal kini telah berada di rumah duka. “Jenazah almarhum Rizal sudah berada di rumah duka dan direncanakan akan dikebumikan siang ini di Desa Balai Kembang,” tambahnya.

Sebelumnya, penemuan jasad Rizal di Sungai Desa Kalpataru menghebohkan warga setempat. Hingga kini, aparat kepolisian masih terus berupaya mengumpulkan bukti-bukti untuk mengungkap fakta di balik kejadian ini.(Red.Tb)