PABPDSI Lutim Menggelar Turnamen Voly Cup 3 Antar Desa se- Kec. Towuti

banner 120x600

Lutim,terusberkarya.com- Turnamen bola voly Pabpdsi cup 3 antar Desa se Kecamatan Towuti, Kabupaten Luwu Timur, kembali di gelar dengan tujuan untuk memotivasi peningkatan prestasi di bidang olahraga, khususnya bola volly.

Kegiatan berlangsung di lapangan bola voly Desa Rante Angin, yang dimulai pada Kamis 26 Desember 2024 sampai pada Selasa 28 Januari 2025.Turnamen diikuti ada 18 tim bola voli, Putra dan putri yang memiliki reputasi baik.Rabu (29/01/25).

Sementara Kepala Desa Rante Angin, Saifuddin di dampingi oleh pengurus Pabpdsi Kecamatan Towuti Muh.Yusup bersama dengan ketua dan anggota Bpd, membuka secara resmi turnamen bola voly Pabpdsi cup 3.

Saifuddin menyampaikan bahwa acara ini menjadi sarana untuk mendorong kemunculan talenta-talenta muda yang mampu bersaing di tingkat lebih tinggi.

“Ajang ini bertujuan untuk memotivasi prestasi dalam olahraga bola voli sekaligus menjadi langkah awal agar mereka dapat tampil di event-event besar. Dan kami berharap dengan fasilitasi ini, ada akselerasi prestasi yang tercapai,” jelasnya.

Selanjutnya Camat Towuti melalui sekcam, Ramlah menutup acara turnamen bola voly Pabpdsi cup 3.Dan untuk juara pertama putra di raih oleh;
– Desa Baruga
– Desa Pekaloa
– Desa Bantilang
– Desa Rante Angin
Untuk putri
– Desa Rante Angin
– Desa Langkea Raya
– Desa Bantilang
– Desa Timampu

Kemudian ketua Pabpdsi melalui Muh.Yusup berharap, lewat turnamen bola voly Pabpdsi cup 3 semoga dapat melahirkan generasi bangsa berprestasi yang sehat dan kuat.

“Jadi melalui bidang olahraga bola voly, dengan tujuan pengembangan diri menuju pribadi berprestasi serta mempererat tali silaturahmi antar sesama.’ harapnya.

Selanjutnya penyelenggara sangat apresiasi atas partisipasi dan dukungan karang taruna serta masyarakat Desa Rante Angin, yang sangat besar dan menambah keseruan jalannya pertandingan di mana para pemain di berikan uang saweran oleh para penonton yang hadir.
(Red.TB)